Kawasan Industri Jl. Mt.Haryono Cilacap
Cs. 0857 7053 8636
Hadir di Sumatera! PT Pertamina Lubricants SR II melaksanakan pelatihan program Enduro Home Service di Kota Palembang.

Hadir di Sumatera! PT Pertamina Lubricants SR II melaksanakan pelatihan program Enduro Home Service di Kota Palembang.

PT Pertamina Lubricants SR II melaksanakan pelatihan program Enduro Home Service untuk siswa  SMK Taman Siswa Kota Palembang dan SMK Pembangunan YPT Kota Palembang. Rangkaian kegiatan pembukaan di SMK Taman Siswa Kota Palembang terdiri dari: penyampaian materi safety induction, menyanyikan lagu Indonesia Raya, dan kata Sambutan oleh Bapak Sidi Aswani S.Pd selaku Kepala Sekolah SMK Taman Siswa Kota Palembang. 

Sedangkan di SMK Pembangunan YPT dibuka dengan kata sambutan oleh Pak Abizar Al Ghifari selaku Sr. SPv Sumbagsel – Babel yakni perwakilan PT Pertamina Lubricants SR II, dan perwakilan SMK disampaikan oleh Ibu Dra. Neng Tuti Juairiah selaku Kepala Sekolah SMK Pembanguna YPT Kota Palembang. Acara dilanjutkan dengan pelaksanaan pelatihan, sesi pertanyaan dan kuis serta diakhiri dengan penutupan dan foto bersama.

Adapun pelatihan dilaksanakan 2 hari yang meliputi pelatihan product knowledge, pelatihan kewirausahaan dan pelatihan mekanik sepeda motor. Pelatihan product knowledge dan pelatihan kewirausahaan dilaksanakan secara langsung dibimbing oleh perwakilan Guru SMK Taman Siswa dan SMK Pembangunan YPT Kota Palembang. Training diikuti oleh seluruh peserta Enduro Home Service di 2 sekolah yang berjumlah sekitar 43 peserta.

Hari pertama (2 November 2021), dilaksanakan training di SMK Taman Siswa Kota Palembang diisi dengan pelatihan product knowledge yang disampaikan oleh Bapak Indra Saputra dari Integrated Lubrication Management Academy. Materi yang disampaikan diantaranya mengenai pengenalan pelumas, fungsi pelumas, komponen pelumas, klasifikasi kekentalan dan mutu serta tips pemilihan pelumas.   

Kemudian sesi selanjutnya dilanjutkan dengan pelatihan kewirausahaan oleh Guru kewirausahaan SMK Taman Siswa Kota Palembang. Pada sesi ini siswa memperoleh materi dan terlibat diskusi mengenai motivasi, strategi berwirausaha dan teknis pelaksanaan usaha home service. Dengan demikian, materi yang disampaikan oleh pemateri dapat meningkatkan pengetahuan dan kemampuan serta menjadi bekal siswa untuk menjalani program Enduro Home Service sebagai praktik mata pelajaran pendidikan kewirausahaan. 

Hari kedua (3 November 2021), training dilaksanakan di SMK Pembangunan YPT Kota Palembang. Rangkaian acara training sama dengan hari pertama yang dilaksanakan di SMK Taman Siswa Palembang, hanya saja di SMK Pembangunan YPT Kota Palembang diisi dengan Launching Program Enduro Home Service di SMK Pembangunan YPT Kota Palembang dengan menandatangani kontrak pada pihak PT. Pertamina Lubricants SR II yakni diwakilkan oleh Bapak Abizar Al Ghifari dengan pihak SMK yakni Ibu Dra. Neng Tuti Juairiah selaku Kepala Sekolah SMK Pembangunan YPT Kota Palembang. Selanjutnya acara dilanjutkan dengan pelatihan product knowledge yang disampaikan oleh Bapak Indra Saputra dari Integrated Lubrication Management Academy. Materi yang disampaikan diantaranya mengenai pengenalan pelumas, fungsi pelumas, komponen pelumas, klasifikasi kekentalan dan mutu serta tips pemilihan pelumas.   

Hadir di Sumatera! PT Pertamina Lubricants SR II melaksanakan pelatihan program Enduro Home Service di Kota Palembang.

Program EHS ini dilaksanakan selama periode 6 bulan. Sebelum kegiatan dimulai peserta sudah dijelaskan mengenai mekanisme program yang dipandu oleh team lapangan. Terdapatnya sesi tanya jawab membuat siswa lebih banyak bertanya serta mencoba menjawab pertanyaan dari pemateri, pada pertanyaan menarik siswa akan mendapatkan merchandise. Dan siswa terbaik setelah 6 bulan mengikuti Program Enduro Home Service nantinya akan mendapatkan reward kompensasi menarik.

Kegiatan dilaksanakan dalam rangka mengaktivasi kembali dan semakin meningkatkan penjualan produk Enduro melalui Program Enduro Home Service, meningkatkan semangat siswa dalam berkompetisi dalam mencari konsumen dalam konteks wirausaha. SMK Taman Siswa sudah mendapatkan bantuan CSR paket Enduro Home Service di tahun 2020 dan mendapatkan paket Enduro Home Service di tahun 2021 berupa : wearpack mekanik, toolkit, training produk, training wirausaha, dan bantuan modal usaha untuk bengkel SMK.

Kegiatan pelatihan ini sangat disambut baik oleh Guru dan Siswa, terlebih dalam meningkatkan wawasan dan kemampuan kewirausahaan siswa. Adapun siswa juga sangat antusias mengikuti kegiatan ini.

 

(PU)



Leave a Reply